Aug 31, 2008

Lomba Blog Remaja KISARA 2008


RangkaianHari Remaja Internasional (12 Agustus )Hari AIDS Sedunia ( 1 Desember )
Tema : “Bangkitkan Eksistensi Remaja”Tujuan :
Meningkatkan penggunaan blog sebagai media sosialisasi dan informasi remaja
Meningkatkan partisipasi remaja dengan kepedulian remaja terhadap isu remaja
Meningkatkan jaringan dan volume partner remaja Kisara
Ketentuan isi blog: Blog harus berisi tentang artikel seputar remaja.Sub Tema :
Kesehatan reproduksi dan seksualitas remaja
Narkoba
HIV dan AIDS
Kepedulian remaja akan lingkungan
Kepedulian remaja akan kemanusiaan
Persyaratan pendaftaran peserta lomba:
Usia Peserta 10- 24 tahun.
Tidak termasuk staff inti Kisara.
Pendaftaran dibuka mulai tanggal 12 Agustus 2008 dan ditutup hingga tanggal 12 September 2008.
Mengisi form pendaftaran biodata peserta.
Bloghosting yang digunakan adalah Blog yang access friendly (mudah diakes) seperti contohnya wordpress, blogger/blogspot, sejenisnya atau hosting & domain sendiri. (pilih salah satu)
Peserta tidak harus membuat blog baru bagi yang sudah memiliki. Gunakan blog yang sudah ada untuk diikutserakan dalam lomba.
Wajib memasang banner/badge lomba blog di halaman utama blog (sidebar) .

Logo Lomba Blog Remaja Kisara 2008

Adapun script badge lomba blog sebagai berikut, klik disini.
Peserta dapat memasang Banner/badge “Sahabat Kisara” di blognya.

Blog Kisara


Adapun script badge “Sahabat Kisara” sebagai berikut, klik disini.
Peserta Wajib memberikan URL untuk setiap postingan blog yang dilombakan.(contoh : www.websitesaya.com/artikelremaja.html)
Penjurian dilaksanakan pada tanggal 13 September – 30 November 2008.
Pengumuman pemenang : 1 Desember 2008.
Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
Kriteria penilaian:
Isi artikel/blogArtikel yang dimuat dalam blog minimal ada 3 artikel mengacu pada ketentuan panitia di atas.
Pernak-pernik blog dan fungsi-fungsi kemudahan pengunjung.Pernak-pernik blog yang dimaksud adalah penataan widget (wordpress) atau page elements (blogspot) pada sidebar yang mendukung isi blog dan memiliki fungsionalitas tinggi dalam membentuk citra blog. Pemilihan themes, layout dan design sebagai penilaian tambahan.
OrisinalitasSeluruh karya yang dimuat dalam blog adalah hasil karya sendiri. Jika ada pengutipan wajib mencantumkan sumber kutipan atau backlink. Berlaku untuk teks dan gambar (statis dan animasi). Bila ternyata keseluruhan isi artikel adalah hasil kopi dari blog atau web lain, panitia dan juri dengan tegas mendiskualifikasi peserta.
Sasaran peserta : Remaja.
Partner :
Bali Bloger community (BBC) ; Juri dan sosialisasi
Bluebrainer ; Sosialisasi dan pemuatan artikel
Balebengong.net ; sosialisasi dan pemuatan artikel
Bali Fm ; on air activities
28SIGN.com ; badges design dan technical support
Bali Youth Foundation: dukungan kegiatan
Juri :
Anton Muhajir : Balebengong.net
Putu Hendra Brawijaya Putra (
Saylow) : Bali Blogger Community
dr. Okanegara : Bali Youth Foundation
Hadiah Lomba :
JUARA I : Uang Tunai Rp.1.500.000,- + award
JUARA II : Uang Tunai Rp.1.000.000,- + award
JUARA III : Uang Tunai Rp. 500.000,- + award
JUARA FAVORIT : Uang Tunai Rp.500.000,- + Kaos + award + Domain dan Hosting selama setahun.
Keterangan Tambahan:Selain penilaian akan blog, juga akan diadakan kegiatan on air. Sebuah acara baru berjudul “Blog On the Air” akan diluncurkan berkat kerjasama dengan BaliFM. Beberapa postingan yang menarik secara selektif akan ditampilkan langsung (penulis blognya) atau tidak langsung (jika penulis blog di luar akses radio) untuk membahas postingnya on air di radio setiap minggunya.
Daftarkan Blog Sekarang!
Mohon supportnya dengan ikut serta menyebarkan informasi Lomba Blog Remaja ini dengan memasang Badge Lomba diatas pada blog anda atau melalui media lainnya.
Untuk informasi silahkan
hubungi KISARA.
Selamat Hari Remaja. Salam Remaja.


Apa Sih KISARA Itu....???



KISARA itu organisasi yang terdiri dari relawan-relawan remaja dan yang peduli remaja di Bali. KISARA menggunakan pendampingan remaja untuk memberi informasi dan konseling remaja. KISARA dibentuk 14 Mei 1994 oleh para relawan remaja dan beberapa pemerhati remaja diantaranya Prof Wimpie Pangkahila, dokter Mangku Karmaya, dll. KISARA dibentuk dengan tujuan meningkatkan partisipasi remaja dan pemberdayaan remaja untuk terlibat bersama menghadapi berbagai problema remaja seperti permasalahan kesehatan reproduksi dan seksualitas seperti meningkatnya angka hubungan seks pranikah yang tidak aman, kehamilan yang tidak diinginkan, infeksi menular seksual, HIV/AIDS hingga penyalahgunaan narkoba.
KISARA punya visi membentuk “remaja bertanggung jawab” dengan pendekatan “dari, oleh dan untuk remaja”. KISARA berharap bisa menjadi tempat buat remaja bisa bertanya, berdiskusi dan konsultasi untuk mendapatkan hak dan kebutuhan remaja akan informasi dan pelayanan kesehatan reproduksi dan seksualitas.
Kepada remaja semua, silakan datang dan bergabung menjadi relawan remaja, untuk berjuang bersama KISARA.
KISARA bisa dihubungi di:
Jalan Gatot Subroto IV/6 Denpasar,Gedung PKBI Bali Lantai 3.Telp 430200 fax 430214,email:kisarabali@hotmail.comweb: http://www.kisara.org/
Kami tunggu kehadirannya.
VIVA REMAJA!VIVA KISARA!

Mau Jadi Teman Bicara yang Asyik??

Menjadi teman bicara bukan sekedar bisa berbicara dan mendengarkan lawan bicara aja. Jika kamu salah menanggapi, bisa jadi lawan bicara kamu bukannya suka tapi malah sebal. Apalagi jika tanggapan kamu terkesan sok tahu dan menggurui. Begitu juga jika kamu cuma mendengarkan dan mengangguk-angguk tanpa sepatah kata pun. Sikap seperti ini mengesankan kamu sama sekali bukanlah teman bicara yang mengasyikkan.Ada aturan tersendiri agar orang lain merasa nyaman berbicara dengan kamu.
1. Kenali gaya lawan bicaraMana mungkin kamu bisa jadi teman bicara yang nyenengin bila kamu ngga tau banget siapa yang kamu ajak bicara? Seandainya belum kenal, ngga ada salahnya donk bila kamu minta kenalan lebih dulu. Remember, jangan sampai lupa nama teman bicara kamu. Cz dengan nyebut namanya, dia akan ngerasa lebih dihargai. Sebaliknya jika kamu lupa namanya, ia merasa bahwa kamu ngga antusias dengannya. Dia pun nganggap kamu ngga ngehargain dia.
2. Sesuaikan diri dengan lawan bicaraSeumur hidup kamu,tentu aja kamu sering donk sering donk berinteraksi ama teman sebaya kamu.Tapi bedain donk waktu kamu bicara ama teman sebaya dengan orang yang lebih tua dari kamu .Perhatikan pilihan kata yang mungkin tidak dimengerti lawan bicara. Jangan menggunakan istilah anak muda jika kamu berbicara dengan mereka yang memang tidak memahami ‘bahasa anak muda’. Ingat, semakin banyak kata-kata kamu yang tidak dimengerti, lawan bicara semakin ngga nyaman bicara dengan kamu.
3. Beri kesempatan lawan bicaraSelama ini banyak yang tanpa sadar mendominasi pembicaraan hingga melupakan keberadaan lawan bicara. Hingga kamu terkesan memonopoli pembicaraan. Akibatnya, teman bicara cuma dijadikan sebagai pendengar pasif. Hal ini bisa terjadi bila terlalu banyak yang hendak kamu ungkapkan. Akibatnya arah pembicaraan pun jadi ngga jelas. Maka beri jeda sejenak setiap kali kamu bicara lalu berikan kesempatan lawan bicara untuk menanggapi. Nah yang kayak gini nih yang akan membuat lawan bicara merasa nyaman dan dihargai.
4. Hindari kebiasaan memotong lawan bicaraJangan biasain motong pembicaraan di saat teman kamu masih bicara. Jika kamu ingin memberi komentar, tahan dulu sampai ia menyelesaikan pembicaraan atau paling tidak sampai ia memberi kamu kesempatan berbicara. Seandainya kamu ngga setuju dengan pembicaraannya, jangan langsung mengatakan ketidaksetujuan secara langsung misalnya, “gue ngga setuju…” atau “kamu salah…” Lebih baik Anda mengatakan, “Menurut saya lebih baik jika….”. Cara seperti akan membuat lawan bicara lebih menghargai kamu.
5. Jadilah pendengar yang baikJangan cuma lawan bicara aja yang harus dengerin kamu. Saat ia bicara pun kamu harus menjadi pendengarnya yang baik. Simak semua ucapannya dengan seksama. Sehingga kamu bisa memahami semua pembicaraannya dan ngga terjadi missunderstanding. Dengan demikian, lawan bicara pun merasa lebih dihargai oleh kamu.
6. Jaga kontak mataFokuskan tatapan kamu pada lawan bicara. Karena pandangan kamu yang berkeliaran kesana kemari saat diajak bicara menunjukkan bahwa kamu ngga serius dengan pembicaraannya. Bisa-bisa dia nganggep kamu meremehkannya. Tapi bukan berarti kamu harus melototi lawan bicara terus menerus. Mengalihkan kontak mata sesekali ngga masalah, but jangan terlalu sering dan jangan terlalu jauh membuang pandangan. Hal ini akan membuat kamu seperti orang yang melamun saat diajak bicara.
Nah dengan begitu kamu telah menguasai teknik berkomunikasi dengan baik. kamu pun telah menjadi lawan bicara yang menyenangkan. Dan menjadi lawan bicara yang menyenangkan akan mempermudah pencaruian teman loh. So, mulai sekarang pelajari kiatnya, agar kamu menjadi teman bicara yang menyenangkan..! Good luck.
sumber: My partner Wartawan radar Sulteng

Cheerful is Always There is Between Us!



Ini adalah curahan hati empat dara manis yang punya sejuta keceriaan dalam persahabatannya. Okey, saatnya kita jadi pendengar/pembaca yang baik yacH, dalam mengetahui curhatan empat sahabat yang sama-sama kuliah di FKIP Untad ini. Mereka ceritanya seneng banget menggunakan Hand & Body Marina Natural yang memiliki empat variant warna, yaitu merah muda, hijau, kuning dan orens. Di bawah ini loch curhatannya…..
Marina Natural memang benar-benar lebih dari sekedar Body Lotion. Kami berempat merasa memiliki kepribadian yang unik. Seperti kita ketahui kepribadian adalah keseluruhan sifat yang ada pada diri seseorang, termasuk perilaku, temperamen, emosi dan mental. Apapun yang kita gunakan, barang-barang, pernak-pernik bahkan lotion pun dapat menunjukkan siapa diri kita.
Kami merasa dapat menyalurkan bakat, prestsi dan hobi yang kami miliki berlandaskan kepribadian kami. Personil kami adalah Yuli, Anha, Santi dan Ayu. Sebut saja, Yuli yang gemar memakai Marina Natural Nourishing (variant kuning), merupakan sesosok gadis pemikir yang punya rasa ingin tahu yang tinggi, analistis dan haus akan pengetahuan. Informasi apapun yang telah sampai ke telinganya, langsung ia transfer kepada ketiga sahabat lainnya. Bisa dibilang,” she is enough clever” lah!.
Anha yang hobinya menggunakan Marina Natural Moisturizing (hijau) adalah image Si Helper yang tidak tanggung-tanggung super care pada kami semua. Tingginya sifat bergaul dan humor yang dimilikinya, membuat kami senantiasa bahagia, otak selalu fresh dan our life are full smile.
Si Perfeksionis yang diidentikkan dengan Marina Softening (orens) adalah Santi. Ia adalah sosok gadis yang disiplinnya tinggi, realistik, jujur dan teliti. Semua sikap tersebut, ia coba terapkan dalam hubungan persahabatan kami selama ini. So hidup kami penuh realistik, disiplin tinggi dan saling open-mind di antara kami.
Terakhir si Romantis yang tidak lain adalah si Ayu. Ia suka banget pakai Marina Natural Protection (merah muda), yang menunjukkan bahwa ia adalah cewek yang kreatif, intuitif dan humoris. Ia lah yang senantiasa menghangatkan suasana persahabatan kami. Yang mengajar apa arti hidup dan menjadikan kami, sahabatnya terlihat lebih trendi dan feminin.
So, bila si Pemikir, Helper, Perfeksionis dan si Romantis disatukan..... of course memunculkan kami gadis-gadis yang ideal, be the personality even... be the Best Girls Gank! Apalagi, gank kami udah berhasil menjadi seratus (100) gank pertama yang mendapatkan paket hand & body Marina Natural. Alangkah senangnya hati kami…. So cheerful is always there is between us. Thank you Marina Natural and thank you Tim SupeL/Radar Sulteng, yang udah ngasih kesempatan kami untuk curhat di halaman spesial, seminggu setelah hari kemerdekaan Indonesia ke-63 ini (Yuli_SupeL).

Sumber foto : pribadi



Send Your Message To My EmaiL....

Your Name :
Your Email :
Subject :
Message :
Image (case-sensitive):